Prabowo Mohon Doa Santri dan Kiai di Ponpes Miftahul Huda Tasikmalaya

December 2, 2023

BRIEF.ID – Calon Presiden Nomor Urut 2 Prabowo Subianto memulai kampanye di Pondok Pesantren (Ponpes) Miftahul Huda, Tasikmalaya, Jawa Barat, pada Sabtu (2/12/2023). Pada kesempatan itu, Prabowo memohon doa dari para santri dan kiai menyertai pencalonannya pada kontestasi Pilpres 2024..

Prabowo ditemani Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Rosan Roeslani, Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) sekaligus mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono mengapresiasi sambutan hangat pengasuh Ponpes Miftahul Huda dan para santri.

Ponpes Miftahul Huda dipimpin oleh Asep Maoshul Affandi, anggota DPR dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Salah satu pengasuhnya juga politisi dari PPP sekaligus mantan Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum.

Kampanye Prabowo dibuka dengan pertemuan tertutup selama 15 menit antara TKN-TKD dan petinggi ponpes. Setelah itu, mereka berziarah ke makam keluarga pendiri Ponpes Miftahul Huda.

Seperti kampanye di daerah lain, Prabowo membagikan makan siang dan susu gratis untuk 7.000 santri yang ada di ponpes. ”Prabowo ke sini mau kasih makan 7.000 santri dan meminta doa agar maksudnya dikabulkan,” ujar Asep.

Meski tidak disebutkan secara gamblang, periode kampanye ini dimanfaatkan Prabowo untuk bersilaturahmi, memohon doa dan restu dukungan kepadanya dalam Pilpres 2024. ”Kami mohon diberi, iya agar maksudnya dikabulkan,” ucap Prabowo. (Kompas.id/Nov)

No Comments

    Leave a Reply