Hari Anak Nasional 2023, Momentum Perkuat Akhiri Kekerasan Pada Anak

July 22, 2023

BRIEF.ID – Chief Executive Officer (CEO) Yayasan Save The Children Indonesia, Selina Patta Sumbung menyatakan, Hari Anak Nasional harus menjadi momentum memperkuat komitmen untuk mengakhiri kekerasan pada anak.

“Temuan kami terkait kekerasan pada anak terutama perundungan sangat nyata menjelaskan bahwa anak berada di lingkungan yang tidak aman, bahkan beberapa dari mereka tidak berani melapor kepada siapa pun,” kata Selina seperti diberitakan Antara, Sabtu (22/7/2023).

Ia mengatakan, berdasarkan riset Save the Children Indonesia pada akhir 2022 mengenai pemulihan pembelajaran di empat kota dan kabupaten di Jawa Barat dan Nusa Tenggara Timur (NTT), menemukan bahwa sekitar 66% atau 1.187 anak mengalami perundungan yang bervariasi.

Ejekan merupakan perundungan yang paling banyak ditemukan, yakni sekitar 92%. Bahkan, sekitar 37% anak mengaku pernah mengalami pemukulan. Riset juga menunjukkan hanya satu di antara empat anak atau sekitar 24% yang berani melapor kepada orang tua bahwa mereka mengalami perundungan.

Sebanyak satu di antara tiga anak atau 33% bahkan tidak melapor kepada siapapun ketika mereka mengalami perundungan.

“Perundungan dapat berdampak pada kesejahteraan dan tumbuh kembang anak, jika ini tidak segera ditangani dengan baik maka Indonesia sulit mewujudkan generasi yang tangguh dan berkualitas demi mencapai Indonesia Emas 2045,” ujar Selina.

Ia memaparkan perundungan juga menjadi salah satu penyebab kegagalan pembentukan karakter anak yang tangguh dan mampu beradaptasi.

Berdasarkan hasil riset, ditemukan bahwa 47% anak yang mengalami perundungan cenderung tidak memiliki teman, 28%  mengaku tidak memiliki teman belajar kelompok, yang mengakibatkan turunnya motivasi anak untuk belajar, bahkan beberapa di antaranya terpaksa harus pindah atau memilih untuk putus sekolah.

Faktor utama yang berkontribusi meningkatkan angka perundungan adalah kurangnya pengetahuan mengenai perundungan dan bahayanya pada anak.

No Comments

    Leave a Reply