Presiden Tiba di Tanah Air

BRIEF.ID – Presiden Prabowo Subianto tiba di Tanah Air setelah melakukan kunjungan kenegaraan selama lima hari di sejumlah negara Eropa.

Pesawat Kepresidenan yang membawa Kepala Negara tiba di Banda Udara Angkatan Laut Halim Perdana Kusuma Jakarta, pada Sabtu (24/1/2026) sekitar pukul 17.40 WIB.

Tampak Kepala Negara disambut Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto dan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.

Dalam lawatannya ke Eropa, Presiden mengunjungi Inggris, Swiss, dan Prancis.

Selama berada di Inggris, ia bertemu Perdana Menteri Inggris Keir Starmer, Raja Charles III, dan Wakil Perdana Menteri Inggris David Lammy.

Di Swiss, Presiden menghadiri World Economic Forum di Davos. Di Kota Wisata itu, Presiden menyampaikan pidato kunci di hadapan pemimpin negara dan pimpinan perusahaan setingkat chief executive officer (CEO) dari berbagai negara.

Usai berbicara di forum itu, Presiden bertolak ke Paris, Prancis untuk bertemu Presiden Prancis Emmanuel Macron di Istana Élysée.

Kedua pemimpin menggelar jamuan santap malam bersama di Élysée Paris.

Jamuan malam di Istana Élysée ini tidak hanya menjadi bagian dari agenda diplomatik, tetapi juga menjadi simbol kepercayaan, kedekatan, dan komitmen bersama untuk terus memperkuat hubungan Indonesia–Prancis serta memperluas kemitraan strategis yang saling menguntungkan di masa depan. (nov)

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Penyintas Banjir Bandang dan Longsor di Sumbar Mulai Bangkit

BRIEF.ID - Geliat ekonomi sebagian penyintas banjir bandang dan...

BI: Uang Beredar Tumbuh 9,6%

BRIEF.ID – Bank Inddonesia (BI) melaporkan likuiditas perekonomian atau...

Survei BI, Penyaluran Kredit Baru Triwulan IV-2025 Meningkat

BRIEF.ID – Hasil Survei Perbankan Bank Indonesia (BI) mengindikasikan...