Ketua KPK: RAT Simpan Uang Rp 32,2 Miliar di Safety Deposit Box

BRIEF.ID – Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri mengungkapkan bahwa tersangka Rafael Alun Trisambodo (RAT) menyimpan uang sebesar Rp32,2 miliar di safety deposit box.

Firli mengungkapkan, uang itu disimpan di salah satu bank dalam bentuk pecahan dolar Amerika, dolar Singapura dan Euro.

“Turut diamankan juga sejumlah uang sebesar Rp32,2 miliar yang disimpan oleh RAT dalam safety deposit box di salah satu bank dalam bentuk pecahan mata uang dolar Amerika Serikat, dolar Singapura dan Euro,” ungkap Filri Bahuri saat konferensi pers, pada Senin (3/4/2023).

Selain itu, lanjut Firli, tim penyidik KPK telah menyita barang bukti hasil penggeledahan rumah Rafael Alun di Simprug, Jakarta.

“Tim penyidik juga melakukan penggeledahan di rumah kediaman RAT yang beralamat jalan Simpurg Golf , Jakarta Selatan. Di dalam pelaksanaan penggeledahan itu ditemukan beberapa barang berharga berupa dompet, ikat pinggang, jam tangn, tas, perhiasan dan uang dengan pecahan mata uang rumpiah,” ujarnya. (kompastv)

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Berada di Zona Hijau, IHSG Rawan Terkoreksi

BRIEF.ID - Indeks Perdagangan Saham Gabungan (IHSG) di Bursa...

Harga Emas Antam Turun di Bawah Rp1,9 Juta per Gram Imbas Kebijakan Tarif AS Terbaru

BRIEF.ID - Harga emas batangan PT Aneka Tambang (Persero)...

Erick Tegaskan Fokus Dampingi Danantara

BRIEF.ID – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick...

Terlibat Judi Online, Muhaimin Pastikan Bansos Dicabut

BRIEF.ID – Menko Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar menyatakan  akan...