Hashim Pastikan Maruarar Sirait Jadi Menteri Perumahan

BRIEF.ID – Ketua Satuan Tugas (Satgas) Perumahan Presiden Terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto, Hashim Djojohadikusumo membenarkan bahwa politisi Gerindra Maruarar Sirait akan  menjadi Menteri Perumahan pada Kabinet Prabowo.

Kepastian itu disampaikan Hashim usai menghadiri acara penyerahan Penghargaan Kepada Pelaku Usaha Atas Keberhasilan Mendukung Pemenuhan Komitmen NDC Melalui Pendekatan Penutupan Hutan Alam, di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Jakarta, Kamis (17/10/2024).

“Benar, benar,” kata Hashim.

Hashim tak menyebutkan secara  spesifik mengenai figur  yang akan mendampingi Maruarar sebagai Wakil Menteri Perumahan. Namun, disebut-sebut  bangku Wakil Menteri Perumahan bakal diisi  politisi Partai Gelora, Fahri Hamzah.

“Wakil Menteri Perumahan Fahri Hamzah? Ya mendekati itulah,” ujar Hashim.

Sebelumnya, Hashim juga telah memberi sinyal bahwa Fahri Hamzah bakal mendapat tugas yang berat di kabinet Prabowo. Dia bilang, pemerintahan ke depan akan fokus merealisasikan program 3 juta rumah per tahun.

“Kita mau bikin 3 juta unit rumah setiap tahun, jadi 15 juta unit  rumah selama 5 tahun. Tugas Pak Fahri  Hamzah dan rekannya nanti berat,” kata Hashim.

Disebutkan, pemerintahan Prabowo akan menyediakan  anggaran sebesar Rp 51 triliun,  pada  periode 2024-2025.

“Anggaran Kementerian Perumahan adalah sebesar Rp 51 triliun,” jelas Hashim.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Harga Emas Antam Awal Pekan Melesat Tembus Rp2,7 Juta per Gram

BRIEF.ID - Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk...

Rumor, Thomas Djiwandono Bakal Magang Jadi Deputi Gubernur BI

BRIEF.ID - Wakil Menteri Keuagan (Wamenkeu), Thomas Djiwandono, dirumorkan...

Identifikasi Korban Pesawat ATR 42-500, Polda Sulsel Kerahkan Tim DVI

BRIEF.ID – Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Selatan (Sulsel) menyiapkan...

WEF Davos 2026, Rosan: Wujud Konsistensi Diplomasi Ekonomi Indonesia

BRIEF.ID –  Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM Rosan Perkasa...