Dapat Wamen Investasi, Bahlil: Kado Berharga di Penghujung Jabatan Saya

BRIEF.ID – Menteri Investasi, Bahlil Lahadalia, menyambut baik dilantiknya Yuliot Tanjung sebagai wakil menteri (Wamen) Investasi oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), pada Kamis (18/7/2024).

Menurut Bahlil, dengan mendapat Wamen Investasi yang merupakan pejabat karier di Kementerian Investasi atau Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) merupakan kado berharga.

“Bisa punya Wamen di penghujung masa jabatan saya itu, merupakan kado yangg berharga dari Pak Jokowi buat saya,” kata Bahlil saat acara penyambutan Yuliot Tanjung sebagai Wamen Investasi, di Kantor BKPM, Jakarta, Kamis (18/7/2024).

Dia mengungkapkan, keberadaan Wamen Investasi dapat membantunya menyelesaikan tugas-tugas dan target Kementerian Investasi agar tuntas sebelum masa jabatannya berakhir pada Oktober 2024.

“Dengan punya wamen, saya sekarang bisa cuti. Bukan cuti kerja, tapi cuti dari tugas di internal BKPM, saya bisa lebih fokus untuk menggarap tugas-tugas ke luar guna mencapai target investasi,” ungkap Bahlil.

Dia juga mengaku sangat senang karena Wamen Investasi yang ditunjuk Presiden Jokowi adalah pegawai yang berkarier di BKPM hingga menjadi Kementerian Investasi.

Yuliot menjadi satu-satunya pejabat karier dari 3 wamen yang dilantik Presiden Jokowi hari ini. Adapun ke-3 wamen yang dilantik adalah Thomas Djiwandono sebagai Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu), Sudaryono sebagai Wakil Menteri Pertanian (Wamentan), dan Yuliot Tanjung sebagai Wamen Investasi.

Yuliot sebelumnya menjabat sebagai Deputi Bidang Pengembangan Iklim Penanaman Modal BKPM sampai April 2024, kemudian dikaryakan sebagai Deputi Pengendalian dan Pelaksanaan BKPM.

“Saya senang sekali bahwa Wamen investasi adalah pegawai yang berkarier di BKPM sampai menjadi Kementerian Investasi. Saya bersyukur kepada Allah dan berterima kasih kepada Pak Jokowi dan Pak Prabowo karena dari sekian banyak nama yang disodorkan, Pak Yuliot yang ditunjuk sebagai wamen Investasi,” tutur Bahlil.

Dia menegaskan, akan fokus mengerjakan tugas eksternal Kementerian Investasi, sehingga memberikan mandat penuh kepada Wamen Investasi untuk melakukan koordinasi dan kosolidasi internal.

“Saya beri kewenangan penuh kepada Pak Wamen untuk melakukan rapat dengan eselon 1 dan jajaran Kementerian Investasi, jadi saya bisa sedikit rileks,” ungkap Bahlil yang langsung mendapat sambutan tepuk tangan dan tawa dari pegawai yang hadir.

Bahlil juga meminta agar semua fasilitas ruangan kantor dan protokoler kepada Yuliot selaku Wamen Investasi diberikan sama seperti yang dia peroleh selaku Menteri Investasi.

“Selamat bertugas Pak Yuliot, saya minta eselon 1 dan jajaran di bawah jangan pandang beliau lagi sebagai deputi tapi Wamen, dan kalau saya tidak di tempat pandang beliau sebagai menteri,” kata Bahlil.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Jumat Agung, Pendeta Sarah: Keselamatan Manusia Datang Melalui  Pengorbanan Yesus

BRIEF.ID – Keselamatan manusia datang melalui penderitaan salib dan...

Mentan Ungkap Ada Pengamat Terlibat Proyek Fiktif Senilai Rp 5 Miliar di Kementan

BRIEF.ID - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengungkapkan...

Trihari Paskah, GPIB “Siloam” Jakarta Barat Gelar Ibadah Kamis Putih

BRIEF.ID - Gereja Protestan di Indonesia bagian Barat (GPIB)...

Mantan Ketua KPU Jadi Saksi Kasus Sekjen PDI Perjuangan

BRIEF.ID - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU), periode 2017–2022...