Harga Emas Batangan Antam Turun Rp 11.000 Jadi Rp 1.350.000 per Gram

June 27, 2024

BRIEF.ID – Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam), pada Kamis (27/6/2024) turun sebesar Rp 11.000,  menjadi Rp 1.350.000 per gram.

Sebelumnya, harga emas batangan berada di posisi Rp 1.361.000 per gram, pada Rabu (26/6/2024).

Adapun harga jual kembali (buyback) emas batangan pada Kamis (27/6/2024)  sebesar Rp Rp 1,220,000 per gram. Demikian hasil pantauan dari laman Logam Mulia, Rabu (27/6/2024).

Disebutkan, transaksi harga jual dikenakan potongan pajak, sesuai  PMK No. 34/PMK.10/2017. Penjualan kembali emas batangan ke PT Antam Tbk dengan nominal lebih dari Rp 10.000.000, dikenakan PPh 22 sebesar 1,5% bagi pemegang NPWP dan  3% untuk non NPWP. PPh 22 atas transaksi buyback dipotong langsung dari total nilai buyback.

Berikut harga pecahan emas batangan Antam:

– Harga emas 0,5 gram: Rp 725.000

– Harga emas 1 gram: Rp 1.350.000

– Harga emas 2 gram: Rp 2.640.000

– Harga emas 3 gram: Rp 3.935.000

– Harga emas 5 gram: Rp 6.525.000

– Harga emas 10 gram: Rp 12.995.000

– Harga emas 25 gram: Rp 32.362.000

– Harga emas 50 gram: Rp 64.645.000

– Harga emas 100 gram: Rp 129.212.000

– Harga emas 250 gram: Rp 322.765.000

– Harga emas 500 gram: Rp 645.320.000

– Harga emas 1.000 gram: Rp 1.301.600.000

Potongan pajak harga beli emas sesuai  PMK Nomor 34/PMK.10/2017, pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45% untuk pemegang NPWP dan 0,9% untuk non-NPWP. Setiap pembelian emas batangan disertai dengan bukti potong PPh 22.

No Comments

    Leave a Reply