Presiden Pastikan Jalan Rusak di Lampung Diperbaiki Kementerian PUPR

May 5, 2023

BRIEF.ID – Presiden  Joko Widodo (Jokowi) memastikan bahwa  jalan-jalan rusak di sejumlah lokasi Provinsi Lampung akan diperbaiki akan diambil alih perbaikannya oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR)

Kepastian itu disampaikan Kepala Negara saat memberikan keterangan pers usai mengunjungi Pasar Tradisional Natar, Lampung Selatan, Jumat (5/5/2023).

“Yang kira-kira provinsi tidak memiliki kemampuan, kemudian kabupaten tidak memiliki kemampuan, ya akan diambil alih oleh Kementerian PUPR, utamanya yang jalannya rusak parah,” kata Kepala Negara.

Pada kunjungan di Pasar Natar, Presiden Jokowi didampingi Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan dan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir.

Ia menyatakan,  perbaikan sejumlah ruas jalan di Provinsi Lampung akan dilakukan  secepat-cepatnya sehingga berdampak positif bagi distribusi logistik dan harga barang di pasaran.

“Karena ini menjadi kunci.  Biaya logistik sangat bergantung pada  infrastruktur yang  dimiliki,” jelas dia.

Kepala Negara mengungkapkan bahwa kunjungannya ke Provinsi Lampung untuk menyaksikan langsung kondisi  infrastruktur jalan dan mengecek  harga-harga kebutuhan pokok di pasar tradisional.

“Kita melihat inflasi, melihat harga-harga, tapi juga ingin melihat infrastruktur utamanya jalan,” kata Presiden.

No Comments

    Leave a Reply