BMKG Prediksi, Selasa Siang Jakarta Diguyur Hujan

March 21, 2023

BRIEF.ID – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat mewaspadai potensi terjadinya hujan disertai petir dan angin kencang di wilayah DKI Jakarta, pada Selasa (21/3/2023) siang.

BMKG telah mengeluarkan Peringatan Dini, yang menyebutkan bahwa hujan dengan intensitas ringan hingga sedang akan mengguyur seluruh wilayah Jakarta, pada Selasa siang hingga sore.

“Waspada potensi hujan disertai petir dan angin kencang berdurasi singkat di wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Selatan, pada siang menjelang sore hari,” demikian bunyi Peringatan Dini, yang dimuat pada laman resmi BMKG, Selasa (21/3/2023).

BMKG memprakirakan cuaca di wilayah DKI Jakarta pada malam hingga dini hari cerah berawan.

Sementara itu, suhu udara berada di kisaran 23-31 derajat Celcius dan kelembaban udara antara 75-95%.

No Comments

    Leave a Reply